Home / Tips / Fakta Makanan Yang Mengandung Serat Yang Perlu Diketahui

Fakta Makanan Yang Mengandung Serat Yang Perlu Diketahui

stBanyak ahli kesehatan menganggap serat sebagai sapu yang dapat membersihkan tubuh manusia secara harfiah. Serat dapat membersihkan saluran usus. Kurangnya serat dengan porsi yang cukup karena diet dapat menyebabkan kanker usus besar. Serat yang dapat larut dalam air dikenal sebagai serat larut. Jenis yang tidak dapat dihancurkan dikenal sebagai serat tidak larut. Untuk mendapat kesehatan yang optimal, sebaiknya mengkonsumsi kedua jenis serat tersebut dalam porsi seimbang. Banyak penelitian kesehatan telah membuktikan bahwa makan serat yang cukup signifikan dapat mengurangi risiko berbagai penyakit. Dibalik itu semua, ternyata makanan yang mengandung serat menyajikan fakta yang jarang diketahui banyak orang. apasaja faktanya?
Yuk langsung saja simak seperti dikutip boldsky.com, inilah beberapa fakta tentang serat:
  • Manfaat serat tidak larut adalah serat akan melekat pada jenis tertentu dari bahan limbah dalam tubuh. Yang mempermudah tinja keluar dari tubuh Anda dan dapat mengurangi risiko wasir, kanker dan bahkan hati yang bermasalah .
  • Penelitian tertentu menunjukkan bahwa kebanyakan dari kita hanya mendapatkan asupan 15 gram serat setiap hari . Sedangkan jumlah yang disarankan sebenarnya sekitar 30 gram sehari.
  • Serat berguna dalam memindahkan limbah keluar dari tubuh .
  • Manfaat serat larut adalah dapat menurunkan kadar kolesterol jahat.
  • Kacang polong, oat bran , gandum, jeruk , kentang , apel dan stroberi merupakan sumber terbaik untuk mendapatkan serat larut.
  • Serat hanya terkandung pada makanan yang berasal dari tanaman.
  • Konsumsi serat berlebihan mungkin menyebabkan kembung dan diare. Yang menyebabkan tubuh gagal untuk menyerap nutrisi dari makanan yang Anda makan.
  • Ketika Anda makan lebih banyak serat, Anda juga mungkin perlu mengkonsumsi lebih banyak air untuk memindahkan serat melalui tubuh Anda dan keluar.
  • Sayuran mentah, buah-buahan, kacang-kacangan, beras merah, dan kacang-kacangan Merupakan sumber untuk mendapatkan lemak tak larut/
  • Sebuah penelitian mengklaim bahwa jika orang-orang yang tidak pernah memiliki asupan serat yang cukup dalam diet mereka namun dengan tiba-tiba memakan cukup serat. Mereka dapat minimsie risiko kanker usus besar hingga mencapai angka 41 % .
x

Check Also

Dapatkan Kulit Cerah Bersinar dengan Teh Herbal Alami

Tahukah OBMM bahwa minum secangkir teh hangat juga akan membantumu untuk mendapatkan kulit cantik menakjubkan? ...

Powered by themekiller.com anime4online.com animextoon.com apk4phone.com tengag.com moviekillers.com