Home / News / Warga Pangkalan Lampam Dukung Program Pembangunan H.Iskandar,SE

Warga Pangkalan Lampam Dukung Program Pembangunan H.Iskandar,SE

Pangkalan Lampam 1Dalam kurun waktu 3 tahun Bupati Ogan Komering Ilir H.Iskandar,SE tetap begelora semangat Membangun OKI Dari Desa, dimana program ini bersinergi dengan program Presiden Republik Indonesia Jokowi Widodo yang membangun Indonesia dari pinggiran. Untuk mengetahui permasalahan dan kondisi yang ada dilapagan, H.Iskandar melakukan silaturhami dengan warga Kecamatan Pangalan Lampam di Desa Bukit Batu Kecamatan Pangalan Lampam, Selasa (06/06/17) dalam rangkaian safari ramadhan 1438 H.

Marhendi, Spd tokoh masyarakat Kecamatan Pangkalan Lampam mengatakan warga sangat senang bisa bertatap muka dan berdialog dengan Bupati OKI dan masyarakat Kecamatan Pangkalan Lampam siap memenangkan H.Iskandar,SE.

Hal senada juga disampaikan Asmawi, “sangat berharap pembangunan jalan harus berkualitas jangan kwantitasnya yang dikejar”.

Pangkalan LampamPada kesempatan itu, Bupati OKI H. Iskandar, SE menjelaskan pembangunan di Kabupaten OKI ini membutuhkan biaya yang sangat besar, dengan dana pemangunan yang minim pemerintah akan membangun perzona sehingga masyarakat yang di pedesaan bisa merasakan juga pembanguan.

H.Iskandar juga menyampaikan agar pembangunan tidak sia-sia maka harus membangun jalan yg berkwalitas. “Pemerntah Kabupaten OKI akan memperbaiki jalan dari simpang SP Padang sampai Selapan dan untuk jalan spot yg hancur parah akan kita cor beton”.

H.Iskandar berharap masyarakat bisa membangkitkan semangat gotong royong bersama kades, untuk membangun desa dan memakmurkan masjid.

x

Check Also

Bukan Keracunan, Ini Penyebab Kematian Mendadak Kerbau di OKI

Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) telah melakukan sejumlah langkah mitigasi terkait ...

Powered by themekiller.com anime4online.com animextoon.com apk4phone.com tengag.com moviekillers.com