Home / Info / Minum Air Panas saat Udara Panas Lebih Sehat Dibanding Air Es

Minum Air Panas saat Udara Panas Lebih Sehat Dibanding Air Es

hangatMitos atau terbukti secara ilmiah? Benarkah tubuh akan merasa sejuk, jika meminum air panas saat udara di luar panas terik? Peneliti mengatakan, berkeringat adalah cara terbaik untuk tetap merasa adem.

Jika Anda termasuk jutaan orang yang memilih segelas jus dingin dibandingkan teh panas saat matahari panas terik, sebaiknya Anda berpikir ulang.

Para peneliti mengatakan minuman panas akan membuat Anda merasa lebih sejuk, dibandingkan minuman sedingin es.

Menurut Profesor Peter McNaughton, seorang ahli saraf di Universitas Cambridge, dengan mengkonsumsi minuman panas seperti teh atau kopi, pusat suhu tubuh akan meningkat dan menyebabkan tubuh berkeringat.

Saraf di mulut dan alat pencernaan bagian atas bereaksi terhadap panas minuman tersebut. Otak distimulasi untuk menghasilkan lebih banyak keringat. Saat evaporasi, keringat dapat mendinginkan suhu tubuh secara efektif. Air menguap secara cepat dari kulit. Dan jika air menguap,

Namun, menurut Dr Christopher Gordon, pakar pengaturan suhu manusia di Universitas Sydney, “Keringat baru akan diproduksi atau mengalami peningkatan produksi jika orang tersebut sudah merasa kepanasan. Saat menenggak minuman panas, memang orang sering merasa panas. Tapi setelahnya mereka akan merasa lebih dingin saat mulai berkeringat.”

Kelenjar keringat didistribusi ke seluruh permukaan kulit. Gordon menjelaskan, “Distribusi kelenjar keringat lebih banyak di wilayah seperti kepala, tangan, dan kaki. Saat berkeringat, orang sering merasa lebih dingin saat menyadari perubahan suhu kulit di wajah.”

Sumber : Vemale.com
x

Check Also

Antisipasi Lonjakan Inflasi Ramadhan, Pemda OKI Gunakan Data Akurat

  Inflasi, merupakan isu strategis sebagai salah satu indikator perekonomian suatu wilayah yang menunjukkan perubahan ...

Powered by themekiller.com anime4online.com animextoon.com apk4phone.com tengag.com moviekillers.com