Home / Tips / Cerahkan Kulit Dengan Buahan Berikut

Cerahkan Kulit Dengan Buahan Berikut

kcMempunyai kulit yang sehat dan cerah tentunya menjadi dambaan bagi setiap wanita, kulit yang cerah akan menjadi daya tarik tersendiri dan memberikan rasa percaya diri yang baik. Untuk itu tak ayal banyak wanita memelihara kulitnya agar tetap sehat dan cerah, Banyak program kecantikan yang akan dilakukan dari cara tradisional hingga yang modern yang harus merogoh kocek dengan dalam karena biaya yang mahal. Terlepas dari itu kecantikan dari dalam adalah sesuatu hal yang sangat berpengaruh pada diri seseorang wanita. Bagi wanita yang menginginkan kulit yang cerah dan sehat, sebenarnya tak harus mengeluarkan biaya mahal karena yang diperlukan ialah harus rajin mengkonsumsi bua. Para ahli menyarankan untuk banyak mengonsumsi buah karena baik untuk kesehatan. Tetapi tidak hanya itu, mengonsumsi buah baik untuk kesehatan kulit. Selain itu kulit menjadi lebih cerah alami.

Berikut adalah buah yang membantu meningkatkan kecerahan alami kulit kamu. Hal ini seperti yang dikutip magforwomen.com yaitu:

Melon
Buah melon memiliki rasa yang khas dan buahnya sangat segar. Kandungan air yang tinggi membuat buah melon baik untuk mencegah dehidrasi pada tubuh dan kulit. Kandungan asam folat membantu kulit untuk meregenerasi sel kulit sehingga membuat kulit menjadi lebih sehat dan segar alami.

Pepaya
Enzim yang dimiliki oleh pepaya sangat baik untuk memberi kelembapan kulit. Selain itu pepaya baik untuk melembutkan kulit. Konsumsi pepaya setiap hari dapat membuat kulit menjadi lebih halus dan lembut secara alami.

Apel
Kandungan serat yang tinggi baik untuk membuat kulit kamu bebas dari jerawat yang membuat wajah menjadi kusam. Kamu dapat mengonsumsi apel secara langsung atau membuat jus. Selain itu apel juga dapat dimanfaatkan sebagai masker wajah. Untuk mendapatkan hasil yang baik dapat membuat masker wajah setiap dua minggu sekali.

Tomat
Buah tomat banyak mengandung vitamin C dan nutrisi lain yang baik untuk kecantikan kulit. Buah tomat dan membantu menyamarkan bekas jerawat, komedo dan mengurangi risiko kulit kering dan membuat kulit terbebas dari iritasi.

Jeruk
Kandungan vitamin C yang tinggi membantu menjaga daya tahan tubuh, sehingga tubuh terhindar dari penyakit. Rutin mengonsumsi jeruk akan membantu kulit menjadi lebih halus dan berkilau seperti bayi. Jeruk dapat dikonsumsi secara langsung maupun dengan membuat jus.

x

Check Also

Perjalanan Mental, Spiritual Melawan Virus Corona

Kabar penambahan kasus inveksi virus corona kian meningkat sejak Juni 2021. Dilansir dari laman resmi ...

Powered by themekiller.com anime4online.com animextoon.com apk4phone.com tengag.com moviekillers.com